Animasi Indikasi Valve Empat Warna dengan 2 Limit Switch (ZSC&ZSO) di wonderware intouch


Bismillah

Sekedar sharing …

Ada info dari rekan di Control Room kalau Animasi Valve di salah satu HMI salah nama dan posisi.

Berarti kita harus edit dan buka Wonderware Intouch Makernya..

Kebetulan ini Intouch versi 9.5 dan window yang sama ada juga dipakai di intouch 2017 update 3.

Perbedaaannya Animation Linknya sbb:

Intouch 9.5

Intouch 2017 update 3

Tidak ada perbedaan.

Oh iya Animasi Valvenya dibuat seperti itu supaya bisa ada bbrp kondisi warna. (Travel, Close , Open, dan Error)

Demikian sharenya.

_________________
Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia yang lain.

isi materi topik khusus kendali di FTUI, Maret 2016


Bismillah

Alhamdulillah kemarin bisa memenuhi undangan dari dosen kendali FTUI Elektro untuk mengisi mata kuliah topik khusus kendali selama 2 jam.

Materi yang juare97 sampaikan adalah seputar pengenalan PLC, HMI, SIS dan DCS.
Materi yang sering disampaikan juare97 di beberapa acara ini biasanya hanya tentang PLC dan HMI saja, nah skrg dicoba ditambahkan SIS dan DCS.
Ternyata memang 2 jam tidak cukup. Padahal baru sebatas pengenalan saja.

Semoga apa yang disampaikan bermanfaat untuk adik2 mhs/i.

berikut sharing file pdf materinya jika ingin mendownload. Semoga bermanfaat.

Topik Khusus Kendali-Pengenalan PLC HMI-SIS-DCS-2016

——–

Artikel PLC / HMI lainnya:
https://juare97.wordpress.com/plc-hmi/

_________________
Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia yang lain.

Intouch 7.1-Eagle Quantum for WW-RSLinx-AB1784KT in WinXP — SLC500 and Eagle Quantum


versi lain dari posting terdahulu:

intouch 7.1-eagle quantum for ww-rslinx-ab1784kt-in winnt-slc500 and eagle quantum

yang sekarang dengan WinXP dan communication card 1784-PKTX (PCI Card) untuk komunikasi DH+ menggantikan card lama yang masih ISA (komputer baru sudah jarang pakai ISA)

Berikut langkah-langkahnya pengerjaannya:

  1. Install Windows XP SP2
  2. Install Antivirus McAfee  (atau yang lainnya)
  3. jangan lupa buat partisi Drive D dan E.
  4. Buat folder ALARM LOGGER di Drive E (tergantung settingan alarm logger di aplikasi HMI nya)
  5. Install Intouch 7.1 dan license. Masukkan aplikasinya. Pastikan node nya di cek untuk pilihan sebagai display dan provide alarm di Intouch Application Manager
  6. Install RSLinx (nantinya dibutuhkan file bin untuk firmware IOServer di langkah 8)
  7. Install IOServer AB1784KT (kami menggunakan software terbaru bawaan dari Wonderware Intouch 9.5). Pastikan directory aplikasi ini sudah masuk ke PATH Windows
  8. Setting AB1784KT, termasuk buat Topic Namenya: ABPLC.
  9. Pastikan di WWLogger untuk log datanya di Disk Option jangan di set 0 days, kita buat saja 7 atau 14 days untuk menghindari penumpukan data di harddisk.
  10. Install Quatum for WW dan file Quantum Projectnya sesuai dengan Area.
  11. Install Driver Printer Epson yang ada disite (langsung terdetect oleh Windows ketika printer di hubungkan ke computer dan driver terinstall automatis) -> ini karena pakai printer Epson Dotmatrix
  12. Copy kan shortcut Wonderware Viewer ke start up
  13. Komputer siap untuk di coba. Restart dahulu komputernya.
  14. Apabila sudah berhasil dijalankan Viewernya, login sebagai administrator.
  15. Pilih Configure Detronics. Pilih file yang sesuai dan lakukan export.
  16. Random cek tampilan-tampilannya. Apabila semua bekerja dengan baik, Restart Komputer sekali lagi untuk memastikan.

koneksi RSLogix5000 – RSLinx – RSEmu5000 dan Intouch – RSLinx – RSEmu5000


berhubung ada yang tanya, setelah di jawab … sekalian aja masukin blog ….

kamu harus punya rslinx yang bisa jadi DDE Server .
berikut langkah2 komplitnya:

Koneksi RSLogix5K ke RSEMU5K
1. buka RSLogix 5000, pastikan dah ada programnya dengan beberapa tag buat ngetes
2. jalankan RSEMU5000, insert slot 1 dengan Emulator RSLogix
2. buka RSLinx
3. configure driver .. pilih virtual backplane (softlogix 58xx, USB)
4. kalo sudah running, check dengan RSWho.. harusnya ketemu … Emulatornya
6. balik ke RSLogix, coba connect via RSLinx ini ..
7. nanti processor existing disuruh ganti dengan Emulator ini … biasanya processor di slot 0 .. jadi harus pindahin ke Slot 1
8. kalo sudah Online … tinggal download programnya …

dengan langkah diatas, kita sudah bisa bermain dengan emulator ini dari RSLogix..
test saja dengan tagname yang integer ..

Untuk koneksi dari Intouch ke RSEMU:
1. dari RSLinx, pilih DDE/OPC
2. lalu klik topic configuration
3. buat topic baru dan tinggal pilih ada emulator itu via drivernya (AB_VBP-1), lalu apply
4. buat memeriksa, buka program OPC Test Client di Start Menu, foldernya RSLinx -> Tools
5. pilih server, connect ke RSLinx OPCServer, lalu buat group->add group kasih nama terserah saja lalu pilih item->add item, pilih RSLinx OPC Server, dan pilih Topic name yang tadi dibuat di langkah 3, lalu pilih online, harusnya sudah ada list tagname yang di monitor .. tinggal double klik dan kita bisa memonitor
6. langkah 4 dan 5 bisa di lewati bila sudah familiar .
7. buka intouch window maker, buat access name dengan Access .. terserah .. samakan saja dengan Topic di RSLinx, lalu Applicationnya isi “RSLINX”, topic name harus sama dengan topic yang dibuat
8. nah tinggal buat tagname di tagname dictionary .. pilih access name yang tadi dibuat di langkah 7, dan itemnya disama dengan testing di langkah 5..
9. yang perlu diperhatikan, di RSLogix5K punya Controller Tags dan Program Tags .. item ini akan berbeda nanti… ini kelihatan jelas di langkah 5 ketika kita memonitor .. untuk simplenya … buat saja semua tag di Controller tag.
10. tinggal buat animasi deh …. (harusnya sudah familiar dengan intouch kan … jadi ndak perlu dijelaskan lagi disini …)

semoga membantu …

salam,
Juni
https://juare97.wordpress.com

2008/11/15 Elang Arivian <myelang@gmail.com>

ada yang bisa connect  intouch rsemu 5000 nggak?
kasih tahu caranya dunk? thank

–~–~———~–~—-~————~——-~–~—-~
–!!– Anda menerima pesan ini karena Anda tergabung pada grup  “interface forum” –!!—<x,y>-
Kirim pesan : interface-forum@googlegroups.com
Share Image: interface-forum@ploggle.com
Keluar group : interface-forum-unsubscribe@googlegroups.com
Url : http://groups.google.co.id/group/interface-forum
-~———-~—-~—-~—-~——~—-~——~–~—

coba-coba RSView SE ver. 4.0


trip kemarin, coba-coba restore aplikasi RSVIew SE (Supervisory Edition) 4.0 ke HMI Spare (Industrial Computere, Merek Parker) …

HMI ini jalan di WinXP…

dulunya yang buat aplikasinya orang amrik, cuman nampaknya ndak sempat transfer ke rekan-rekan kami di Field Maitenance…

akhirnya karena ada request untuk mempelajari ini, di coba-coba dulu lah …

beberapa bulan yang lalu sempat sudah di minta juga, cuman masih blum sempat dicoba karena sesuatu hal ..

nah setelah coba di laptop beberapa kali … berhasil juga …. dan untungnya ada compressor yang lagi standby (alias lagi S/D) … jadi bisa lah diutak atik … dan untungnya pake Ethernet … jadi bisa running pararel dengan HMI existing.

kemudian dicoba running tiga HMI sekaligus, yaitu laptop, HMI Spare dan HMI existing …. alhamdulillah bisa jalan semua …. cuman satu aja yang masih blum sempat ketemu …. alarm loggernya ndak bs tampil kalo dipanggil, kudu pake keyboard dulu …. tapi minor sih … karena yang makai cuman orang maintenance aja … jadi kalo mau lihat alarm logger terpaksa bawa keyboard nantinya 😉
mungkin kapan2 kalau ada waktu bisa dicoba2 lagi …

jadi sekarang sudah bisa bikin HMInya jalan di Laptop, Desktop dan Industrial Computer Parker ..

oh iya, PLC yang dipakai Controllogix dengan protocol Ethernet TCP/IP …

berikut ini langkah-langkahnya:

1. Laptop/Desktop/Industrial PC Sudah terinstall WinXP komplit dengan driver2nya

2. set IP addressnya, pastikan Ethernetnya satu Class dan tentu saja ndak sama (nanti bentrok)

3. sediakan HUB/Switch plus kabel ethernet straight … kalo mau irit bisa pake kabel cross aja .. jadi ndak perlu Switch/Hub … cuman masalahnya cuman bisa satu komputer yang komunikasi. kalo sekedar2 coba2 sih ndak apa-apa.

4. pastikan sudah bisa komunikasi ke plcnya … pakai ping saja di Command Prompt (MS-DOS Prompt)

5. Lalu masukkan CD nya RSView SE ini… yang di install pertama ada Factory Talk nya dulu, lalu RSView SE dan terakhir RSLinx Enterprise… ketiganya wajib… selain itu di install juga IIS (Internet Information System) pas di antara step2 itu .. dari Control Panel->Add/Remove programs->Add/Remove Windows Components .. harus punya CD WInXP SP2

6. jangan lupa install license development, kalo punya runtime aja kayaknya ndak bisa karena harus ada yang diset-up dulu komunikasinya. (kayaknya loh 😉 blum coba lebih jauh lage .. hehehe 🙂

7. Restore backup aplikasinya, pastikan ke pilih restore aplikasi dan factory talknya juga… biar passwordnya sama nantinya.

8. buka RSView Studionya dan pilih nama aplikasinya… trus setting ulang komunikasinya … ini persis dengan waktu kita bermain-main di RSLinx untuk ngeset RSLinx bisa dipakai sebagai DDE Server … (lihat postingan terdahulu)

9. nah setelah itu, konfigurasi ulang file SE Clientnya … supaya dia bisa run maximize, dll

10. supaya bisa otomatis jalan ketika login, letakkan saja short-cut file configurasi diatas di startupnya windows

11. nah siap di uji coba deh …

setelah percobaan berhasil … bbrp hari kemudian sempat diadakan training juga untuk rekan-rekan laen selama beberapa jam… 🙂

industrial computer - parker

industrial computer - parker